Ruang Lingkup Geografi

 


     Ruang Lingkup geografi meliputi seluruh fenomena geosfer. Ruang lingkup geografi berperan membatasi kajian terkait fenomena geosfer di Bumi agar lebih terpusat dan mendalam. Berikut adalah ruang lingkup geografi

  1. Geografi Fisik
    Mempelajari kondisi dan gejala fisik yang terjadidi permukaan Bumi.Kondisi fisik sendiri terdiri dari bentuk, relief, iklim, serta segala fenomena fisik di permukaan Bumi.

    Gejala fisik mencakup proses-proses yang terjadi di daratan, laut, dan udara yang memengaruhi manusia. Pada fenomena geosfer, gejala fisik dapat diterapkan untuk mengkaji fenomena antroposfer, atmosfer, biosfer, hidrosfer, dan litosfer.

    Sebagai contoh adalah pemanfaatan curah hujan untuk pertanian.

  2. Geografi Sosial
    Mencakup segala aktivitas kehidupan manusia dan interaksinya dengan lingkungan. Geografi sosial mengkaji permasalah yang timbul akibat interaksi antara manusia dan lingkungan serta dampak lingkungan terhadap manusia.

  3. Geografi Regional
    Mempelajari kondisi kompleksitas suatu wilayah. Geografi regional mempelajari topik khusus yang mencakup suatu wilayah tertentu secara menyeluruh baik kondisi fisik maupun sosial. Wilayah objek penelitian dalam geografi regional meliputi desa, kota, provinsi, dan negara.
Gambar kepadatan penduduk salah satu fenomena geosfer di Jakarta


Share:

No comments:

Post a Comment

Popular Posts

Followers

Program

Labels

Sitemap

Blog Archive