APA SIH PPPK GURU 2021 ITU?

 


Kalian tau apa itu PPPK untuk Guru?

Jadi, tahun ini, Kemdikbud membuka 1 juta formasi guru honorer untuk mengikuti seleksi PPPK. 

Di tahun-tahun sebelumnya, banyak sekali masyarakat Indonesia ingin menjadi Aparatur Sipil Negara (ASN) melalui profesi guru. Untuk menjadi seorang guru yang status kepegawaiannya adalah PNS, maka diperlukan ujian seleksi CPNS.

Namun, berdasarkan ketetapan dari BKN, di tahun 2021 tidak ada seleksi CPNS untuk guru. Untuk menjadi seorang guru, di tahun 2021, kalian harus mengikuti seleksi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).

Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) merupakan warga negara Indonesia yang memenuhi syarat tertentu, yang diangkat berdasarkan perjanjian kerja untuk jangka waktu tertentu dalam rangka melaksanakan tugas jabatan pemerintahan.

Bagaimana Pendapatan atau Gaji PPPK?
PPPK akan mendapatkan gaji pokok. Selain itu PPPK juga menerima tunjangan sesuai dengan tunjangan PNS pada Instansi Pemerintah tempat PPPK bekerja. 

Tunjangan terdiri dari:
1. Tunjangan keluarga
2. Tunjangan pangan
3. Tunjangan jabatan struktural
4. Tunjangan jabatan fungsional, atau tunjangan lainnya

Apa syarat PPPK Guru 2021? 
Mau tau lebih lenjut? Klik syarat PPPK Guru 2021

Share:

No comments:

Post a Comment

Popular Posts

Followers

Program

Sitemap

Blog Archive