1.Satu liter (T, P) nitrogen (N2) tepat bereaksi
dengan 2 liter (T, P) oksigen (O2) membentuk 1 liter (T, P) gas X.
Tentukanlah rumus molekul gas X tersebut.
2.Pada penguraian sempurna 10 mL (T, P) suatu oksida nitrogen
(NaOy) yang berupa gas dihasilkan 20 mL (T, P) nitrogen
dioksida dan 5 mL (T, P) oksigen. Tentukanlah rumus molekul oksida nitrogen tersebut.
3.Pada pembakaran sempurna 5 liter (T, P) gas CxHy dihabiskan
15 liter (T,P) oksigen dan dihasilkan 10 liter (T,P) karbon dioksida.
CxHy (g) + O2 (g) à CO2 (g) + H2O (g) (belum setara)
Tentukan rumus molekul CxHy tersebut .
4.Amonia (NH3) dibuat dari reaksi gas nitrogen dengan gas
hydrogen menurut persamaan:
N2 (g) + 3H2 (g) à 2NH3 (g)
Berapa volume gas nitrogen (T, P) dan hydrogen (T, P) yang diperlukan
untuk membuat 100 liter amonia (T, P)?
5.Asetilena (C2H2) dapat dibuat dari
metana (CH4) melalui pembakaran tak sempurna menurut persamaan
reaksi:
CH4(g) + O2(g) à C2H2(g)
+ H2O(g)
Berapa liter oksigen (T, P) harus direaksikan dengan 100 liter metana (T,
P) sehingga diperoleh asetilena menurut persamaan reaksi tersebut? Berapa
volume asetilena yang dihasilkan (T, P) ?
6.Pada pembakaran sempurna 10 mL suatu campuran gas metana (CH4)
dengan gas etana (C2H4) dihasilkan 12 mL gas karbon
dioksida (CO2). Semua gas diukur pada suhu dan tekanan yang sama.
i)CH4(g) + 2O2(g)
à CO2(g) + 2H2O
(g)
ii)C2H4(g) + 3O2(g)
à 2CO2(g) + 2H2O
(g)
Tentukan susunan campuran tersebut.
7.Suatu campuran yang terdiri dari metana (CH4) dan
etena (C2H4) dibakar sempurna menghasilkan karbon
dioksida dan air. Pada suatu percobaan, pembakaran 10 mL (T,P) campuran
menghasilkan 16 mL (T, P) karbon dioksida. Tentukanlah susunan campuran itu.
1.Perbandingan massa karbon (C) terhadap oksigen (O) dalam
karbon dioksida (CO2) adalah 3 : 8. Berapa gram karbon dioksida
dapat dihasilkan apabila direaksikan:
a.6 gram karbon dengan 16
gram oksigen
b.6 gram karbon dengan 8
gram oksigen
c.3 gram karbon dengan 10
gram oksigen
d.6 gram karbon dengan 10
gram oksigen
2.Empat gram tembaga bereaksi dengan 2 gram belerang membentuk
tembaga sulfide. Berapa gram tembaga sulfide dapat terbentuk jika direaksikan
10 gram tembaga dengan 10 gram belerang?
3.Sebanyak 4 gram kalsium direaksikan dengan oksigen
berlebihan. Massa kalsium oksida yang dihasilkan ternyata 5,6 gram. Berapa gram
kalsium oksida yang terbentuk jika 10 gram kalsium direaksikan dengan 4 gram
oksigen?
4.Satu gram unsur A direaksikan dengan 3 gram unsur B sehingga
terbentuk 2,33 gram senyawa AB. Berapakah perbandingan massa A : B dalam
senyawa AB itu?
5.Sebanyak 1 gram magnesium direaksikan dengan 2 gram oksigen.
Setelah reaksi berlangsung diperoleh 1,67 gram magnesium oksida.
a.Tentukan massa pereaksi
yang bersisa
b.Tentukan perbandingan
massa antara magnesium dengan oksigen dalam magnesium oksida
c.Berapa gram magnesium
oksida dapat terbentuk jika direaksikan 5 gram magnesium dengan 4 gram oksigen?
6.Unsur X dan Y membentuk dua jenis senyawa (Senyawa I dan II).
Massa X dalam kedua senyawa itu berturut-turut adalah 27,3% dan 42,9%.
a.Periksalah apakah kedua
senyawa itu memenuhi Hukum Dalton
b.Jika rumus kimia salah
satu senyawa itu adalah XY, bagaimanakah rumus senyawa yang satu lagi?
7.Berikan penjelasan
a.Mengapa massa zat-zat
sebelum dan sesudah reaksi harus tetap?
b.Mengapa senyawa terbentuk
dengan perbandingan massa tertentu?