Soal Paket 1 Konsep Ilmu Ekonomi

  1. Perhatikan pernyataan berikut!
    1) Menjaga stabilitas harga
    2) Meningkatkan upah tenaga kerja
    3) Memusatkan distribusi pendapatan
    4) Meningkatkan efisiensi kegiatan ekonomi
    5) Menambah angka pertumbuhan penduduk
    Tujuan manusia mempelajari ilmu ekonomi menurut Wonnacott ditunjukkan oleh angka ...
    a. 1, 2, 3
    b. 1, 2, 4
    c. 1, 3, 4
    d. 2, 3, 4
    e. 3, 4, 5
    Pembahasan:
    Tujuan manusia mempelajari ilmu ekonomi menurut Wonnacott yaitu:
    1) Membantu mengatasi masalah ketenagakerjaan, pengangguran, tingkat upah, kesempatan
         kerja, dan hubungan kerja
    2) Membantu pemerintah dan masyarakat dalam mengatasi masalah tingkat harga dan inflasi
    3) Membantu perilaku ekonomi dalam memanfaatkan sumber daya ekonomi secara
        menguntungkan
    4) Distribusi pendapatan secara adil diupayakan pemerintah dan masyarakat dalam rangka 
        mencapai tingkat kesejahteraan hidup
    5) Pertumbuhan ekonomi yang mengarah pada penyelenggaraan pembangunan secara adil
        dan merata

  2. Buku yang ditulis Adam Smith berjudul The Wealth of Nations membahas tentang ...
    a. Sistem perekonomian yang bebas dari campur tangan pemerintah sehingga yang 
        mengatur perekonomian adalah mekanisme harga

    b. Kemakmuran negara yang ditentukan oleh pemerintah sebagai pembentuk mekanisme
        perekonomian
    c. Pertumbuhan output yang dihasilkan suatu negara bergantung pada pertumbuhan
        penduduk negara tersebut
    d. Sumber-sumber alam yang dimiliki perseorangan menentukan tingkat pertumbuhan
        kemakmuran suatu negara
    e. Penggunaan sumber daya alam yang maksimum akan meningkatkan pencapaian output 
        oleh tenaga kerja yang memiliki spesialisasi kerja yang baik
    Pembahasan:
    Buku ini menggambarkan tentang politik ekonomi yang terjadi pada awal revolusi industri.

  3. Ilmu ekonomi digunakan untuk mengidentifikasi kondisi ekonomi individu. Bagi individu mempelajari ilmu ekonomi bermanfaat untuk ...
    a. Membedakan aspek yang dikaji dalam ilmu ekonomi mikro dan makro
    b. Mempelajari interaksi sosial antar manusia dalam masyarakat
    c. Mendorong manusia untuk mengeksploitasi sumber daya
    d. Menghadapi permasalahan ekonomi dalam kehidupan sehari-hari
    e. Memudahkan penguasaan sumber daya ekonomi yang ada di alam
    Pembahasan:
    Manfaat ilmu ekonomi bagi manusia:
    1) Memberikan masukan dalam pengambilan keputusan terhadap tindakan ekonomi
    2) Membantu manusia dalam memahami pola perilaku ekonomi suatu masyarakat
    3) Membantu memberikan pengertian tentang potensi dan keterbatasan suatu kebijakan
        ekonomi
    4) Meningkatkan kepekaan manusia terhadap masalah ekonomi dan global

  4. Contoh penerapan ilmu ekonomi dalam kehidupan sehari-hari ditunjukkan oleh pernyataan ...
    a. Amalia lebih memilih membeli makanan setiap hari karena gajinya tinggi daripada 
        memasak sendiri yang merepotkan
    b. Anton naik mobil pribadi ketika berangkat ke kantor karena rekan kerjanya juga 
        menggunakan mobil pribadi
    c. Citra menyisihkan uang hasil berjualan makanan untuk ditabung dan berjaga-jaga
        jika suatu hari memerlukan uang untuk kebutuhan mendadak

    d. Pamela membeli dua pasang sepatu baru untuk sekolah karena diberi uang oleh
        pamannya
    e. Zulfikar membeli sepeda motor dengan uang tabungan yang akan digunakan untuk
        umroh karena sepeda motornya rusak dan belum sempat diperbaiki

  5.  Ada beberapa definisi ilmu ekonomi yang dikemukakan para pakar, salah satunya definisi dari J. M Keynes. Penerapan ilmu ekonomi sebagaimana dikemukakan oleh J. M Keynes tampak pada pernyataan ... 
    a. Pemerintah membuat peraturan mengenai eksploitasi sumber daya alam
    b. Masyarakat memanfaatkan lahan kosong dengan menanami tanaman produksi
    c. Harga masyarakat perlu menentukan skala prioritas dalam memenuhi kebutuhan
        sehari-hari
    d. Negara perlu menjaga infrastruktur yang sudah ada agar tetap memiliki nilai kemanfaatan
    e. Orang perlu berpikir tentang keuntungan yang akan didapat atas biaya yang sudah
        dikeluarkan


  6. Perhatikan permasalahan ekonomi berikut!
    1) Sumber daya modal masih sangat kurang
    2) Teknologi untuk memproduksi barang/jasa masih sangat sederhana
    3) Sempitnya lapangan kerja yang disediakan pemerintah atau swasta
    4) Naiknya harga kebutuhan pokok menyebabkan inflasi
    5) Naiknya harga eceran tertinggi (HET) atas produk tertentu di pasar
    Permasalahan ekonomi makro ditunjukan oleh angka ...
    a. 1, 2, 3
    b. 1, 2, 4
    c. 1, 3, 4
    d. 2, 3, 4
    e. 3, 4, 5
    Pembahasan:
    Ekonomi makro merupakan kegiatan perekonomian yang mempelajari mekanisme kerja
    perekonomian secara keseluruhan, mencakup aspek pertumbuhan ekonomi, tenaga kerja, 
    stabilitas harga, serta keseimbangan neraca.

  7. Setiap bulan Badan Pusat Statistik (BPS) mengeluarkan data index harga konsumen dan tingkat inflasi bulanan Indonesia. Pada bulan Desember 2018 tingkat inflasi bulanan sebesar 0,18%. Pernyataan tersebut menunjukkan penerapan ilmu ekonomi ....
    a. Makro
    b. Mikro
    c. Terapan
    d. Deskriptif
    e. Teori
    Pembahasan:
    3 lingkup ekonomi makro, yaitu: pendapatan dan pengeluaran, pengangguran, inflasi, dan
    deflasi.

  8. Aspek yang menjadi kajian dalam ekonomi mikro adalah ...
    a. Tingginya laju inflasi pada September 2018
    b. Melemahnya nilai tukar mata uang rupiah
    c. Defisitnya neraca pembayaran internasional
    d. Rendahnya daya beli masyarakat
    e. Sempitnya lapangan pekerjaan
    Pembahasan:
    Ekonomi mikro membahas bagian-bagian seperti perilaku konsumen dan perusahaan, 
    penentuan harga pasar untuk satu jenis barang, dan kualitas faktor input barang dan jasa.

  9. Ilmu ekonomi terdiri atas ilmu ekonomi makro, deskriptif, dan terapan. Contoh ilmu ekonomi terapan antara lain ...
    a. Ekonomi mikro, ekonomi bisnis, dan ekonomi moneter
    b. Ekonomi mikro, ekonomi bisnis, dan ekonomi makro
    c. Ekonomi bisnis, ekonomi moneter, dan ekonomi makro
    d. Ekonomi bisnis, ekonomi moneter, dan ekonomi perusahaan
    e. Ekonomi moneter, ekonomi makro, dan ekonomi perusahaan
    Pembahasan:
    Ekonomi makro adalah cabang dari ilmu ekonomi mikro dan makro. Ekonomi terapan 
    menjelaskan cara kerja sistem ekonomi untuk mengatasi masalah ekonomi dalam
    masyarakat.

  10. Perhatikan pernyataan berikut!
    1) Cara menghemat dalam pemakaian sumber daya
    2) Faktor-faktor yang menentukan kegiatan ekonomi di suatu negara
    3) Cara mencapai kepuasan maksimal
    4) Masalah utama dalam setiap perekonomian
    5) Peran pemerintah dalam mengatasi masalah ekonomi
    Analisis ekonomi makro ditunjukkan oleh pernyataan ...
    a. 1, 2, 3
    b. 1, 4, 5
    c. 2, 3, 4
    d. 2, 4, 5
    e. 3, 4, 5
    Pembahasan:
    Ekonomi makro digunakan untuk menganalisis tindakan terbaik untuk menentukan kebijakan pemerintah dalam menghadapi permasalahan ekonomi secara kompleks.

Dapatkan soal dan pembahasan lebih banyak dengan klik tombol bantuan di bagian bawah kanan halaman.

<-- Materi Sebelumnya

Share:

No comments:

Post a Comment

Popular Posts

Followers

Program

Sitemap

Blog Archive