TES POTENSI SKOLASTIK (TPS):KUNCI JAWABAN LATIHAN SOAL PENALARAN UMUM


TPS: KUNCI LATIHAN SOAL PENALARAN UMUM

Cermati bacaan berikut untuk menjawab soal nomor 1-7.
   Badan Pusat Statistik (BPS) melaporkan, produk domestik bruto (PDB) atau pertumbuhan ekonomi Indonesia selama tahun 2017 mencapai 5,07 persen. Angka ini menurut BPS merupakan angka pertumbuhan ekonomi tertinggi sejak tahun 2014 silam.

     Kepala BPS Suhariyanto menyebut, angka pertumbuhan ekonomi pada tahun 2017 tersebut lebih rendah dari target yang dipasang pada Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN), yakni 5,2 persen. Namun, ia optimistis ekonomi Indonesia ke depan bisa tumbuh lebih tinggi. "Memang masih di bawah target 5,2 persen, tapi angka ini cukup bagus. Kita tentunya berharap pada kuartal berikutnya, pertumbuhan ekonomi kita makin meningkat sehingga bisa meningkatkan kesejahteraan rakyat," ujar Suhariyanto dalam konferensi pers di Jakarta, Senin (5/2/2018).
     Suhariyanto menyebut, pertumbuhan ekonomi Indonesia pada tahun 2017 menunjukkan angka tertinggi sejak tahun 2014. Sekadar informasi, pertumbuhan ekonomi Indonesia pada tahun 2014 sebesar 5,01 persen, tahun 2015 sebesar 4,88 persen, dan tahun 2016 sebesar 5,03 persen. "Artinya, hasil pembangunan infrastruktur mulai bergulir," tutur Suhariyanto.
        Ia menyebutkan, sumber pertumbuhan ekonomi Indonesia pada tahun 2017 adalah industri pengolahan yakni 0,91 persen. Selain itu, disusul sektor konstruksi sebesar 0,67 persen, perdagangan 0,59 persen, dan pertanian 0,49 persen. "Sumber pertumbuhan 3 tahun terakhir dari industri pengolahan. Kalau bisa meningkatkan pertumbuhan di industri dampaknya bisa besar, karena menyerap banyak tenaga kerja dan kontribusinya besar sekali," sebut Suhariyanto.



Soal 1
Berdasarkan paragraf dua, manakah pernyataan di bawah ini yang benar?
a.Angka pertumbuhan ekonomi pada tahun 2017 tersebut lebih rendah dari target yang dipadang 
   pada Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN), yakni 5,2 persen.
b.Angka pertumbuhan ekonomi pada tahun 2017 tersebut lebih rendah dari target yang dipasang
   pada Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN), yakni 5,01 persen.
c.Angka pertumbuhan ekonomi pada tahun 2017 tersebut lebih rendah dari target yang dipasang
   pada Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN), yakni 5,03 persen.
d.Angka pertumbuhan ekonomi pada tahun 2017 tersebut lebih rendah dari target yang dipasang
    pada Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN), yakni 5,07 persen.
e.Angka pertumbuhan ekonomi pada tahun 2017 tersebut lebih rendah dari target yang dipasang 
   pada Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN), yakni 4,88 persen.

Jawaban: A

Soal 2
Berdasarkan paragraf tiga, apabila pertumbuhan ekonomi Indonesia pada tahun 2014 sebesar 5,01 persen, tahun 2015 sebesar 4,88 persen dan tahun 2016 sebesar 5,03 persen, manakah simpulan di bawah ini yang benar?
a.Pertumbuhan ekonomi Indonesia pada tahun 2017 menunjukkan angka terendah sejak tahun 2014
b.Pertumbuhan ekonomi Indonesia pada tahun 2017 menunjukkan angka termaju sejak tahun 2014
c.Pertumbuhan ekonomi Indonesia pada tahun 2017 menunjukkan angka tertinggi sejak tahun 2014
d.Pertumbuhan ekonomi Indonesia pada tahun 2017 menunjukkan angka tercepat sejak tahun 2014
e.Pertumbuhan ekonomi Indonesia pada tahun 2017 menunjukkan angka terlambat sejak tahun 2014

Jawaban: C

Soal 3
Berdasarkan tabel tersebut, pada tahun berapakah pertumbuhan ekonomi Indonesia mencapai angka terendah?
a.2013                                               d.2016
b.2014                                               e.2017
c.2015

Jawaban: C

Soal 4
Berdasarkan paragraf dua, jika pada tahun 2017 kuartal berikutnya, pertumbuhan ekonomi kita semakin meningkat, manakah pernyataan di bawah ini yang benar?
a.Pertumbuhan ekonomi bisa meningkatkan ketahanan rakyat
b.Pertumbuhan ekonomi bisa meningkatkan keamanan rakyat
c.Pertumbuhan ekonomi bisa meningkatkan keadilan rakyat
d.Pertumbuhan ekonomi bisa meningkatkan kehidupan rakyat
e.Pertumbuhan ekonomi bisa meningkatkan kesejahteraan rakyat

Jawaban: E

Soal 5
Berdasarkan isi tabel tersebut, di antara tahun berapakah selisih angka pertumbuhan ekonomi Indonesia yang paling rendah?
a.2012 dan 2013
b.2013 dan 2014
c.2014 dan 2015
d.2015 dan 2016
e.2016 dan 2017


Jawaban: E


Soal 6
Berdasarkan paragraf empat, kalau kita bisa meningkatkan pertumbuhan di bidang industri, yang paling mungkin terjadi terhadap pertumbuhan ekonomi Indonesia adalah dampak ...
a.tidak besar
b.kurang besar
c.agak besar
d.bisa besar
e.cukup besar

Jawaban: D

Soal 7
Berdasarkan tabel tersebut, manakah pernyataan yang benar?
a.Dari tahun 2010 hingga 2014 terjadi kenaikan pertumbuhan ekonomi
b.Dari tahun 2014 hingga 2017 terjadi penurunan pertumbuhan ekonomi
c.Terjadi fluktuasi laju pertumbuhan ekonomi dari tahun 2014 hingga 2017
d.Pada 2010-2014 dan 2014-2017, laju pertumbuhan ekonomi berlawanan
e.Pada 2010-2013 dan 2013-2017, laju pertumbuhan ekonomi berlawanan

Jawaban: D

Cermati teks berikut untuk menjawab soal nomor 8-12
 Kali Pertama, Astronom Temukan Air di Planet Luar Tata Surya
   
   Untuk kali pertama, para astronom menemukan uap air di atmosfer sebuah planet yang nun jauh di konstelasi Leo. Temuan yang telah dipublikasikan dalam jurnal Nature Astronomy ini membuat planet bernama K2-18b yang berada di zona layak huni Goldilocks tersebut menjadi kandidat terkuat dalam upaya pencarian kehidupan alien. "Ini adalah planet berpotensi huni pertama yang temperaturnya tepat dan kini kita tahu di sana ada air. Ini adalah kandidat terbaik untuk dihuni saat ini." ujar Angelos Tsiaras, astronom di University College London (UCL), seperti dilansir dari Guardian, Rabu (11/9/2019).
   Planet K2-18b pertama kali ditemukan oleh teleskop Kepler milik NASA pada 2015. Besarnya dua kali lipat Bumi, sedangkan massanya 1,5 kali lipat Bumi. Berjarak 110 tahun cahaya dari Bumi atau sekitar 650 juta mil (1 miliar juta kilometer), teknologi yang kita miliki sekarang tidak bisa memotret permukaannya atau mengirim wahana ke sana. Untuk itu, para ahli pun menggunakan teleskop berbasis luar angkasa untuk mengintip atmosfernya. Dalam kasus ini, tim peneliti dari UCL menggunakan Hubble untuk mengobservasi K2-18b. Lebih tepatnya, cahaya bintang dari planet kerdil merah yang diorbit oleh K2-18b.
   Data dari delapan kejadian terpisah menunjukkan bahwa ketika K2-18b melakukan transit di depan bintangnya, gelombang cahaya yang diserap oleh air tiba-tiba turun sebelum naik lagi ketika planet tersebut sudah melewatinya. Ini menunjukkan adanya uap air di atmosfer K2-18b, yaitu pada kadar 0,01-50 persen. Meski demikian, harus dicatat bahwa temuan ini tidak membuktikan adanya air di permukaan K2-18b. Namun, ini memunculkan harapan besar untuk pencarian kehidupan alien. "Kita tidak mengetahui planet lain dengan temperatur yang tepat dan air di atmosfernya," ujar Tsiaras.
   Dalam bahasa astronomi, K2-18b tergolong Bumi super karena ukurannya yang berada di antara Bumi dan Neptunus. Akan tetapi, manusia tidak akan bisa hidup di sana. Sebab, kalau K2-18b mempunyai permukaan yang keras, manusia tidak akan bisa berdiri karena gravitasinya jauh lebih besar daripada Bumi. Selain itu, K2-18b mendapat paparan UV yang luar biasa besar sehingga dapat memicu mutasi sel menjadi kanker.

Soal 8
Berdasarkan paragraf pertama, jika planet K2-18b memiliki uap air pada atmosfernya, manakah simpulan di bawah ini yang benar?
a.Planet tersebut siap huni
b.Planet tersebut tidak aktif
c.Planet tersebut berpenghuni
d.Planet tersebut tidak berbahaya
e.Planet tersebut kemungkinan layak huni

Jawaban: E

Soal 9
Berikut pernyataan yang tidak tepat terkait planet K2-18b adalah ...
a.Planet tersebut berada di zona layak huni Goldilock
b.Berjarak 110 tahun cahaya dari Bumi
c.Besarnya dua kali lipat dari planet Bumi
d.Permukaannya dapat dipotret dengan teleskop luar angkasa
e.Ditemukan pertama kali oleh teleskop Kepler NASA tahun 2015

Jawaban: D

Soal 10
Berdasarkan wacana tersebut, manakah simpulan yang benar?
a.Uap air ditemukan untuk pertama kali di sebuah planet luar tata surya yang kemungkinan layak
   huni.
b.K2-18b menjadi kandidat terbaik untuk dihuni makhluk hidup saat ini karena memiliki 
    temperatur yang tepat dan terdapat air di atmosfernya.
c.Meskipun permukaannya mengandung air, K2-18b tetap tidak bisa dihuni manusia karena 
   gravitasinya lebih besar dari Bumi.
d.Penelitian K2-18b sebagai planet layak huni akan terus dilakukan seiring perkembangan
   teknologi.
e.Planet K2-18b tidak layak huni bagi manusia karena memiliki gaya gravitasi dan mendapat 
   paparan UV yang besar.

Jawaban: A

Soal 11
Apa yang terjadi apabila planet K2-18b diketahui memiliki permukaan yang keras?
a.Manusia akan terpapar sinar UV yang luar biasa ketika menghuni planet tersebut
b.Planet tersebut tidak bisa dihuni karena memicu mutasi sel kulit manusia menjadi kanker
c.Manusia tidak bisa berdiri di planet tersebut karena gravitasinya lebih besar dari Bumi
d.Planet tersebut tidak bisa dihuni oleh manusia dan hanya bisa dihuni oleh makhluk asing
e.Planet tersebut layak dihuni oleh makhluk hidup karena memiliki karakteristik yang sama
   dengan Bumi

Jawaban: C

Soal 12
Mengapa penemuan plane K2-18b yang layak huni menjadi sangat penting?
a.Karena planet tersebut menjadi kandidat terkuat dalam pencarian kehidupan alien
b.Karena planet tersebut memiliki temperatur yang sangat tepat
c.Karena planet tersebut berada dalam orbit zona layak huni Goldilocks
d.Karena planet tersebut merupakan yang pertama kali ditemukan astronom
e.Karena ukuran planet tersebut lebih besar dua kali lipat ukuran Bumi

Jawaban: A

Cermati teks berikut untuk menjawab soal nomor 13 dan 14.
    Direktorat Jenderal Kebudayaan Kemendikbud akan menyelenggarakan Pekan Kebudayaan Nasional (PKN) 2019 pada 7-13 Oktober 2019 di Istora Senayan, Kompleks Gelora Bung Karno, Jakarta. Perhelatan ini dirancang menjadi salah satu wadah mewujudkan Strategi Pemajuan Kebudayaan di tengah masyarakat. Terdapat rangkaian aktivitas kebudayaan yang bergerak dari desa sampai ke kota dengan menyediakan ruang bagi keragaman ekspresi budaya, mendorong interaksi untuk memperkuat kebudayaan yang inklusif, serta melindungi dan mengembangkan nilai ekspresi dan praktik kebudayaan nasional. Ini merupakan penyelenggaraan pertama kali PKN mengangkat tema "Ruang Bersama Indonesia Bahagia"
      Tema ini mengacu pada stanza kedua lagu "Indonesia Raya", "Marilah Kita Mendoa, Indonesia Bahagia." Pemilihan tema tersebut pun sesuai dengan pidato Presiden Joko Widodo pada penutupan Kongres Kebudayaan Indonesia yang lalu bahwa inti dari kebudayaan adalah kegembiaraan. "Setidaknya ada lima kegiatan utama dalam penyelenggaraan Pekan Kebudayaan Nasional, yaitu kompetisi permainan rakyat, konferensi pemajuan kebudayaan, ekshibisi kebudayaan, pergelaran karya budaya bangsa, dan pawai budaya," ujar Direktur Jenderal Kebudayaan Kemendikbud Hilmar Farid dalam keterangan tertulis, Jumat (13/9/2019)

Soal 13
Rangkuman kedua paragraf tersebut yang tepat adalah ...
a.Kemendikbud akan menyelenggarakan PKN 2019 di Gelora Bung Karno, Jakarta.
b.PKN dirancang sebagai wadah mewujudkan Strategi Pemajuan Kebudayaan
c.Aktivitas kebudayaan dari desa ke kota dalam PKN adalah wujud kegembiraan bangsa Indonesia.
d.Tema PKN mengacu pada syair lagu "Indonesia Raya" stanza kedua
e.Ada lima kegiatan utama dalam penyelenggaraan PKN 2019

Jawaban: C

Soal 14
Pernyataan yang tidak sesuai dengan isi paragraf pertama dalam bacaan tersebut adalah ...
a.Direktorat Jenderal Kebudayaan Kemendikbud akan menyelenggarakan Pekan Kebudayaan
   Nasional (PKN) 2019 pada 7-13 Oktober 2019 di Istora Senayan, Kompleks Gelora Bung
   Karno, Jakarta.
b.PKN dirancang menjadi salah satu wadah mewujudkan Strategi Pemajuan Kebudayaan di
   tengah masyarakat.
c.Terdapat rangkaian aktivitas kebudayaan yang bergerak dari desa sampai ke kota dengan
   menyediakan ruang bagi keragaman ekspresi budaya.
d.Kegiatan PKN mendorong interaksi untuk memperkuat kebudayaan yang eksklusif serta
   melindungi dan mengembangkan nilai ekspresi dan praktik kebudayaan nasional.
e.Ini merupakan penyelenggaraan pertama kali PKN mengangkat tema "Ruang Bersaa Indonesia
   Bahagia"

Jawaban: D
Share:

TES POTENSI SKOLASTIK (TPS):LATIHAN SOAL PENALARAN UMUM


TPS: LATIHAN SOAL PENALARAN UMUM

Cermati bacaan berikut untuk menjawab soal nomor 1-7.
   Badan Pusat Statistik (BPS) melaporkan, produk domestik bruto (PDB) atau pertumbuhan ekonomi Indonesia selama tahun 2017 mencapai 5,07 persen. Angka ini menurut BPS merupakan angka pertumbuhan ekonomi tertinggi sejak tahun 2014 silam.

     Kepala BPS Suhariyanto menyebut, angka pertumbuhan ekonomi pada tahun 2017 tersebut lebih rendah dari target yang dipasang pada Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN), yakni 5,2 persen. Namun, ia optimistis ekonomi Indonesia ke depan bisa tumbuh lebih tinggi. "Memang masih di bawah target 5,2 persen, tapi angka ini cukup bagus. Kita tentunya berharap pada kuartal berikutnya, pertumbuhan ekonomi kita makin meningkat sehingga bisa meningkatkan kesejahteraan rakyat," ujar Suhariyanto dalam konferensi pers di Jakarta, Senin (5/2/2018).
     Suhariyanto menyebut, pertumbuhan ekonomi Indonesia pada tahun 2017 menunjukkan angka tertinggi sejak tahun 2014. Sekadar informasi, pertumbuhan ekonomi Indonesia pada tahun 2014 sebesar 5,01 persen, tahun 2015 sebesar 4,88 persen, dan tahun 2016 sebesar 5,03 persen. "Artinya, hasil pembangunan infrastruktur mulai bergulir," tutur Suhariyanto.
        Ia menyebutkan, sumber pertumbuhan ekonomi Indonesia pada tahun 2017 adalah industri pengolahan yakni 0,91 persen. Selain itu, disusul sektor konstruksi sebesar 0,67 persen, perdagangan 0,59 persen, dan pertanian 0,49 persen. "Sumber pertumbuhan 3 tahun terakhir dari industri pengolahan. Kalau bisa meningkatkan pertumbuhan di industri dampaknya bisa besar, karena menyerap banyak tenaga kerja dan kontribusinya besar sekali," sebut Suhariyanto.



Soal 1
Berdasarkan paragraf dua, manakah pernyataan di bawah ini yang benar?
a.Angka pertumbuhan ekonomi pada tahun 2017 tersebut lebih rendah dari target yang dipadang 
   pada Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN), yakni 5,2 persen.
b.Angka pertumbuhan ekonomi pada tahun 2017 tersebut lebih rendah dari target yang dipasang
   pada Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN), yakni 5,01 persen.
c.Angka pertumbuhan ekonomi pada tahun 2017 tersebut lebih rendah dari target yang dipasang
   pada Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN), yakni 5,03 persen.
d.Angka pertumbuhan ekonomi pada tahun 2017 tersebut lebih rendah dari target yang dipasang
    pada Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN), yakni 5,07 persen.
e.Angka pertumbuhan ekonomi pada tahun 2017 tersebut lebih rendah dari target yang dipasang 
   pada Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN), yakni 4,88 persen.

Soal 2
Berdasarkan paragraf tiga, apabila pertumbuhan ekonomi Indonesia pada tahun 2014 sebesar 5,01 persen, tahun 2015 sebesar 4,88 persen dan tahun 2016 sebesar 5,03 persen, manakah simpulan di bawah ini yang benar?
a.Pertumbuhan ekonomi Indonesia pada tahun 2017 menunjukkan angka terendah sejak tahun 2014
b.Pertumbuhan ekonomi Indonesia pada tahun 2017 menunjukkan angka termaju sejak tahun 2014
c.Pertumbuhan ekonomi Indonesia pada tahun 2017 menunjukkan angka tertinggi sejak tahun 2014
d.Pertumbuhan ekonomi Indonesia pada tahun 2017 menunjukkan angka tercepat sejak tahun 2014
e.Pertumbuhan ekonomi Indonesia pada tahun 2017 menunjukkan angka terlambat sejak tahun 2014

Soal 3
Berdasarkan tabel tersebut, pada tahun berapakah pertumbuhan ekonomi Indonesia mencapai angka terendah?
a.2013                                               d.2016
b.2014                                               e.2017
c.2015

Soal 4
Berdasarkan paragraf dua, jika pada tahun 2017 kuartal berikutnya, pertumbuhan ekonomi kita semakin meningkat, manakah pernyataan di bawah ini yang benar?
a.Pertumbuhan ekonomi bisa meningkatkan ketahanan rakyat
b.Pertumbuhan ekonomi bisa meningkatkan keamanan rakyat
c.Pertumbuhan ekonomi bisa meningkatkan keadilan rakyat
d.Pertumbuhan ekonomi bisa meningkatkan kehidupan rakyat
e.Pertumbuhan ekonomi bisa meningkatkan kesejahteraan rakyat

Soal 5
Berdasarkan isi tabel tersebut, di antara tahun berapakah selisih angka pertumbuhan ekonomi Indonesia yang paling rendah?
a.2012 dan 2013
b.2013 dan 2014
c.2014 dan 2015
d.2015 dan 2016
e.2016 dan 2017


Soal 6
Berdasarkan paragraf empat, kalau kita bisa meningkatkan pertumbuhan di bidang industri, yang paling mungkin terjadi terhadap pertumbuhan ekonomi Indonesia adalah dampak ...
a.tidak besar
b.kurang besar
c.agak besar
d.bisa besar
e.cukup besar

Soal 7
Berdasarkan tabel tersebut, manakah pernyataan yang benar?
a.Dari tahun 2010 hingga 2014 terjadi kenaikan pertumbuhan ekonomi
b.Dari tahun 2014 hingga 2017 terjadi penurunan pertumbuhan ekonomi
c.Terjadi fluktuasi laju pertumbuhan ekonomi dari tahun 2014 hingga 2017
d.Pada 2010-2014 dan 2014-2017, laju pertumbuhan ekonomi berlawanan
e.Pada 2010-2013 dan 2013-2017, laju pertumbuhan ekonomi berlawanan

Cermati teks berikut untuk menjawab soal nomor 8-12
 Kali Pertama, Astronom Temukan Air di Planet Luar Tata Surya
   
   Untuk kali pertama, para astronom menemukan uap air di atmosfer sebuah planet yang nun jauh di konstelasi Leo. Temuan yang telah dipublikasikan dalam jurnal Nature Astronomy ini membuat planet bernama K2-18b yang berada di zona layak huni Goldilocks tersebut menjadi kandidat terkuat dalam upaya pencarian kehidupan alien. "Ini adalah planet berpotensi huni pertama yang temperaturnya tepat dan kini kita tahu di sana ada air. Ini adalah kandidat terbaik untuk dihuni saat ini." ujar Angelos Tsiaras, astronom di University College London (UCL), seperti dilansir dari Guardian, Rabu (11/9/2019).
   Planet K2-18b pertama kali ditemukan oleh teleskop Kepler milik NASA pada 2015. Besarnya dua kali lipat Bumi, sedangkan massanya 1,5 kali lipat Bumi. Berjarak 110 tahun cahaya dari Bumi atau sekitar 650 juta mil (1 miliar juta kilometer), teknologi yang kita miliki sekarang tidak bisa memotret permukaannya atau mengirim wahana ke sana. Untuk itu, para ahli pun menggunakan teleskop berbasis luar angkasa untuk mengintip atmosfernya. Dalam kasus ini, tim peneliti dari UCL menggunakan Hubble untuk mengobservasi K2-18b. Lebih tepatnya, cahaya bintang dari planet kerdil merah yang diorbit oleh K2-18b.
   Data dari delapan kejadian terpisah menunjukkan bahwa ketika K2-18b melakukan transit di depan bintangnya, gelombang cahaya yang diserap oleh air tiba-tiba turun sebelum naik lagi ketika planet tersebut sudah melewatinya. Ini menunjukkan adanya uap air di atmosfer K2-18b, yaitu pada kadar 0,01-50 persen. Meski demikian, harus dicatat bahwa temuan ini tidak membuktikan adanya air di permukaan K2-18b. Namun, ini memunculkan harapan besar untuk pencarian kehidupan alien. "Kita tidak mengetahui planet lain dengan temperatur yang tepat dan air di atmosfernya," ujar Tsiaras.
   Dalam bahasa astronomi, K2-18b tergolong Bumi super karena ukurannya yang berada di antara Bumi dan Neptunus. Akan tetapi, manusia tidak akan bisa hidup di sana. Sebab, kalau K2-18b mempunyai permukaan yang keras, manusia tidak akan bisa berdiri karena gravitasinya jauh lebih besar daripada Bumi. Selain itu, K2-18b mendapat paparan UV yang luar biasa besar sehingga dapat memicu mutasi sel menjadi kanker.

Soal 8
Berdasarkan paragraf pertama, jika planet K2-18b memiliki uap air pada atmosfernya, manakah simpulan di bawah ini yang benar?
a.Planet tersebut siap huni
b.Planet tersebut tidak aktif
c.Planet tersebut berpenghuni
d.Planet tersebut tidak berbahaya
e.Planet tersebut kemungkinan layak huni

Soal 9
Berikut pernyataan yang tidak tepat terkait planet K2-18b adalah ...
a.Planet tersebut berada di zona layak huni Goldilock
b.Berjarak 110 tahun cahaya dari Bumi
c.Besarnya dua kali lipat dari planet Bumi
d.Permukaannya dapat dipotret dengan teleskop luar angkasa
e.Ditemukan pertama kali oleh teleskop Kepler NASA tahun 2015

Soal 10
Berdasarkan wacana tersebut, manakah simpulan yang benar?
a.Uap air ditemukan untuk pertama kali di sebuah planet luar tata surya yang kemungkinan layak
   huni.
b.K2-18b menjadi kandidat terbaik untuk dihuni makhluk hidup saat ini karena memiliki 
    temperatur yang tepat dan terdapat air di atmosfernya.
c.Meskipun permukaannya mengandung air, K2-18b tetap tidak bisa dihuni manusia karena 
   gravitasinya lebih besar dari Bumi.
d.Penelitian K2-18b sebagai planet layak huni akan terus dilakukan seiring perkembangan
   teknologi.
e.Planet K2-18b tidak layak huni bagi manusia karena memiliki gaya gravitasi dan mendapat 
   paparan UV yang besar.

Soal 11
Apa yang terjadi apabila planet K2-18b diketahui memiliki permukaan yang keras?
a.Manusia akan terpapar sinar UV yang luar biasa ketika menghuni planet tersebut
b.Planet tersebut tidak bisa dihuni karena memicu mutasi sel kulit manusia menjadi kanker
c.Manusia tidak bisa berdiri di planet tersebut karena gravitasinya lebih besar dari Bumi
d.Planet tersebut tidak bisa dihuni oleh manusia dan hanya bisa dihuni oleh makhluk asing
e.Planet tersebut layak dihuni oleh makhluk hidup karena memiliki karakteristik yang sama
   dengan Bumi

Soal 12
Mengapa penemuan plane K2-18b yang layak huni menjadi sangat penting?
a.Karena planet tersebut menjadi kandidat terkuat dalam pencarian kehidupan alien
b.Karena planet tersebut memiliki temperatur yang sangat tepat
c.Karena planet tersebut berada dalam orbit zona layak huni Goldilocks
d.Karena planet tersebut merupakan yang pertama kali ditemukan astronom
e.Karena ukuran planet tersebut lebih besar dua kali lipat ukuran Bumi

Cermati teks berikut untuk menjawab soal nomor 13 dan 14.
    Direktorat Jenderal Kebudayaan Kemendikbud akan menyelenggarakan Pekan Kebudayaan Nasional (PKN) 2019 pada 7-13 Oktober 2019 di Istora Senayan, Kompleks Gelora Bung Karno, Jakarta. Perhelatan ini dirancang menjadi salah satu wadah mewujudkan Strategi Pemajuan Kebudayaan di tengah masyarakat. Terdapat rangkaian aktivitas kebudayaan yang bergerak dari desa sampai ke kota dengan menyediakan ruang bagi keragaman ekspresi budaya, mendorong interaksi untuk memperkuat kebudayaan yang inklusif, serta melindungi dan mengembangkan nilai ekspresi dan praktik kebudayaan nasional. Ini merupakan penyelenggaraan pertama kali PKN mengangkat tema "Ruang Bersama Indonesia Bahagia"
      Tema ini mengacu pada stanza kedua lagu "Indonesia Raya", "Marilah Kita Mendoa, Indonesia Bahagia." Pemilihan tema tersebut pun sesuai dengan pidato Presiden Joko Widodo pada penutupan Kongres Kebudayaan Indonesia yang lalu bahwa inti dari kebudayaan adalah kegembiaraan. "Setidaknya ada lima kegiatan utama dalam penyelenggaraan Pekan Kebudayaan Nasional, yaitu kompetisi permainan rakyat, konferensi pemajuan kebudayaan, ekshibisi kebudayaan, pergelaran karya budaya bangsa, dan pawai budaya," ujar Direktur Jenderal Kebudayaan Kemendikbud Hilmar Farid dalam keterangan tertulis, Jumat (13/9/2019)

Soal 13
Rangkuman kedua paragraf tersebut yang tepat adalah ...
a.Kemendikbud akan menyelenggarakan PKN 2019 di Gelora Bung Karno, Jakarta.
b.PKN dirancang sebagai wadah mewujudkan Strategi Pemajuan Kebudayaan
c.Aktivitas kebudayaan dari desa ke kota dalam PKN adalah wujud kegembiraan bangsa Indonesia.
d.Tema PKN mengacu pada syair lagu "Indonesia Raya" stanza kedua
e.Ada lima kegiatan utama dalam penyelenggaraan PKN 2019

Soal 14
Pernyataan yang tidak sesuai dengan isi paragraf pertama dalam bacaan tersebut adalah ...
a.Direktorat Jenderal Kebudayaan Kemendikbud akan menyelenggarakan Pekan Kebudayaan
   Nasional (PKN) 2019 pada 7-13 Oktober 2019 di Istora Senayan, Kompleks Gelora Bung
   Karno, Jakarta.
b.PKN dirancang menjadi salah satu wadah mewujudkan Strategi Pemajuan Kebudayaan di
   tengah masyarakat.
c.Terdapat rangkaian aktivitas kebudayaan yang bergerak dari desa sampai ke kota dengan
   menyediakan ruang bagi keragaman ekspresi budaya.
d.Kegiatan PKN mendorong interaksi untuk memperkuat kebudayaan yang eksklusif serta
   melindungi dan mengembangkan nilai ekspresi dan praktik kebudayaan nasional.
e.Ini merupakan penyelenggaraan pertama kali PKN mengangkat tema "Ruang Bersaa Indonesia
   Bahagia"

--Kunci Jawaban--
Share:

TES POTENSI SKOLASTIK (TPS):MATERI PENALARAN UMUM

TPS: PENALARAN UMUM


A.PENALARAN TEKS

1.Kalimat Pernyataan
a.Sebuah teks umumnya memuat informasi tersurat dan tersirat. Informasi tersurat adalah informasi yang tertulis secara jelas dalam bacaan. Informasi tersirat adalah informasi yang tidak tertulis secara jelas atau tersembunyi dalam bacaan. 

Pokok-pokok informasi terangkum dalam rumus 5W + 1H (apa, di mana, siapa, mengapa, dan bagaimana).

b.Cara menentukan kalimat pernyataan yang sesuai dengan isi bacaan dalam soal dengan memahami isi bacaan secara keseluruhan. Setelah itu, bandingkan pernyataan pilihan jawaban dengan isi bacaan.

2.Kalimat Simpulan
  Kalimat simpulan adalah kalimat yang berisi pendapat akhir berdasarkan data-data yang terdapat dalam paragraf. Karena diambil dari data-data yang terdapat dalam teks, kalimat simpulan bukan berupa salah satu kalimat dalam teks. 

Langkah-langkah menyusun kalimat simpulan dari sebuah paragraf adalah sebagai berikut.
a.Catatlah data-data penting dalam paragraf
b.Tulislah pendapat yang mencakupi keseluruhan data penting dari paragraf tersebut

Ciri-ciri kalimat simpulan adalah sebagai berikut.
a.Kalimat simpulan dalam paragraf lazimnya menggunakan kata-kata penanda simpulan, misalnya jadi, oleh karena itu, dan dengan demikian.
b.Kalimat simpulan berisi pendapat akhir yang meliputi seluruh isi paragraf.

3.Rangkuman Bacaan
    Rangkuman adalah ringkasan sebuah teks secara singkat, jelas, dan berurutan (kronologis). Merangkum berarti membuat catatan panjang menjadi lebih pendek dengan tetap memperlihatkan sistematika kronologis ide pokok dalam tulisan aslinya.

Langkah-langkah merangkum bacaan.
a.Bacalah teks asli atau dengarkan naskah yang dibacakan
b.Tentukan ide pokok dalam setiap paragraf
c.Tulislah rangkuman dari bacaan tersebut
d.Bacalah kembali rangkuman yang telah dibuat

4.Membaca Grafik, Tabel, Bagan, dan Denah
  Grafik adalah lukisan pasang surut suatu keadaan dengan garis atau gambar (tentang naik turunnya hasil, statistik, dan sebagainya). Grafik berupa penyajian data-data dalam tabel yang ditampilkan dalam bentuk gambar atau garis.

  Tabel adalah daftar yang berisi ikhtisar sejumlah (besar) data informasi. Tabel biasanya berupa kata-kata dan bilangan yang tersusun secara bersistem, urut ke bawah dalam kolom dan deret tertentu dengan garis pembatas sehingga mudah disimak. Tabel menyajikan informasi yang dapat dikelompokkan secara sistematik dalam jumlah tertentu.

  Bagan adalah gambaran atau sketsa abstrak yang menampilkan atau menjelaskan informasi tertentu. Data atau informasi tersebut dituangkan dalam bentuk gambar. Bentuk bagan bervariasi, antara lain, garis, lingkaran, batang, pohon, dan balok.

  Denah adalah gambar yang menunjukkan letak suatu tempat. Dalam pengertian yang lain, denah adalah gambaran sederhana dari suatu tempat. Denah merupakan peta berukuran kecil yang menunjukkan dan menggambarkan lokasi suatu tempat atau bangunan secara detail. Denah bisa digunakan seseorang untuk mencari suatu tempat agar tempat tersebut mudah ditemukan.

  Grafik, tabel, bagan, dan denah tidak dibuat untuk melengkapi teks aja. Grafik juga merupakan bagian tak terpisahkan dari teks yang disajikan. Fungsi grafik dalam teks untuk memudahkan seseorang memahami isi informasi dari suatu teks.

Fungsi Tabel
1.Mempermudah dalam mengetahui sebuah perubahan yang terjadi pada suatu hal, baik naik maupun 
   menurun.
2.Memberikan rangkuman berupa angka secara tersusun.

Fungsi Grafik
1.Menggambarkan data-data yang berupa angka dengan bentuk yang lebih sederhana namun
   teliti. Grafik lingkaran berfungsi menggambarkan informasi dalam persentase.
2.Menjelaskan perkembangan dan perbandingan suatu objek atau peristiwa yang saling berkaitan 
   secara singkat, padat, dan jelas.

Fungsi Bagan
1.Menggambarkan dan merangkum suatu ide, data, atau kejadian melalui media grafis.
2.Menunjukkan hubungan, perbandingan, jumlah relatif, perkembangan, proses, klasifikasi, dan
    organisasi.
3.Memberikan ringkasan butir-butir yang penting dari suatu persentase.

Fungsi Denah
1.Menemukan sebuah lokasi suatu tempat dalam waktu yang cepat.
2.Sebagai alat untuk menunjukkan lokasi.

Berikut langkah-langkah membaca grafik, tabel, bagan, dan denah.
1.Bacalah judulnya. Pahami arti kata-kata dalam judul grafik, tabel, bagan, atau denah yang disajikan.
2.Bacalah data-data yang terdapat di atas, di bawah, atau di sisinya.
3.Ajukan pertanyaan tentang tujuan grafik, tabel, bagan, atau denah yang disajikan.
4.Bacalah grafik, tabel, bagan, atau denah secara menyeluruh.





Share:

SOAL DAN PEMBAHASAN KIMIA KELAS 11 BAB 9 TITRASI ASAM BASA (3)

II. Isian

Soal 1
Apa saja syarat-syarat larutan baku primer dan larutan baku sekunder yang digunakan pada proses titrasi?

Soal 2
Sebelum digunakan, natrium hidroksida yang tersedia di laboratorium harus dititrasi terlebih dahulu dengan larutan asam oksalat yang diketahui konsentrasinya. Mengapa demikian?

Soal 3
Larutan H3PO0,05M digunakan untuk menetralkan 50mL larutan Ca(OH)2. Jika larutan H3PO4 yang diperlukan sebanyak 30mL, tentukan massa Ca(OH)2 yang terdapat dalam larutannya! (Mr Ca(OH)2 = 74 gmol-1)

Soal 4
Sebanyak 10 mL HCl yang tidak diketahui konsentrasinya dititrasi dengan larutan NaOH 0,1M. Pada titik akhir titrasi diperoleh rata-rata volume NaOH yang diperlukan adalah 12,5mL. Hitunglah konsentrasi HCl yang dititrasi, lalu buatlah grafik titrasi asam-basanya!

Soal 5
Dalam pengujian alkalinitas air, 50mL sampel air yang akan diuji ditambah dengan 5 tetes indikator fenolftalein. Kemudian, sampel dititrasi dengan larutan H2SO0,02M hingga terjadi perubahan warna setelah penambahan 14mL larutan H2SO4 0,02M. Jika alkalinitas dinyatakan dengan satuan ppm CaCO(Mr=100 gmol-1) berapakah nilai alkalinitas sampel air tersebut?

Video Pembahasan

 PEMBAHASAN KIMIA KELAS 11 BAB 9 TITRASI ASAM BASA (3)

Share:

SOAL DAN PEMBAHASAN KIMIA KELAS 11 BAB 9 TITRASI ASAM BASA (2)


I.Pilihan Ganda

Soal 6
Perhatikan data hasil titrasi antara larutan Ca(OH)dengan larutan HCl 0,18 M berikut.
Perc.
Volume Ca(OH)2 
Volume HCl
1)
30mL
19,8 mL
2)
30mL
20,0 mL
3)
30,L
20,2 mL
Berdasarkan data tersebut, massa Ca(OH)2 yang bereaksi adalah ... (Ar Ca=40 gmol-1, O=16gmol-1, dan H=1gmol-1)
a.0,10 g                                                 d.0,17 g
b.0,13 g                                                 e.0,20 g
c.0,15 g

Soal 7
Berikut data beberapa indikator dan trayek pH-nya serta kurva hasil titrasi asam-basa.
Indikator
Metil Jingga
Bromtimol Biru
Fenolftalein
Trayek pH
3,1-4,40
6,0-7,6
8,3-10,0
Pasangan asam-basa dan indikator yang digunakan berturut-turut adalah ...
a.NaOH-HCl, fenolftalein
b.HCl-NH3, bromtimol biru
c.NH3-HCl, bromtimol biru
d.NH4OH-NaOH,metil jingga
e.CH3COOH-NaOH, fenolftalein

Soal 8
Sebanyak 0,5 gram cuplikan yang mengandung natrium hidroksida dilarutkan dalam air. Jika diperlukan 25 mL larutan HCl 0,1M untuk menetralkannya, kadar natrium hidroksida dalam cuplikan tersebut sebesar ...(Ar Na=23 gmol-1, O=16gmol-1, dan H=1gmol-1)
a.10%                                                    d.30%
b.20%                                                    e.45%
c.25%

Soal 9
Sebanyak 0,58 gram basa tepat habis bereaksi dengan 100 mL 0,1M menurut persamaan reaksi berikut.
L(OH)2(aq) + H2SO4(aq)ร LSO4(aq)+2H2O(l)
Massa atom relatif logam L adalah ... gmol-1 (Ar O=16gmol-1, dan H=1gmol-1)
a.12                                                      d.48
b.23                                                      e.52
c.24

Soal 10
Dina ingin mengendapkan semua ion perak dalam 15mL larutan AgNO0,2M dengan cara menambahkan 20mL larutan HCl 0,2M ke dalam larutan tersebut. Volume larutan NaOH 0,1M yang diperlukan untuk menetralkan kelebihan larutan HCl dalam reaksi tersebut adalah ... mL
a.2,5                                                         d.25,0
b.5,0                                                         e.40,0
c.10,0



Video Pembahasan

 PEMBAHASAN KIMIA KELAS 11 BAB 9 TITRASI ASAM BASA (2)


Share:

SOAL DAN PEMBAHASAN KIMIA KELAS 11 BAB 9 TITRASI ASAM BASA (1)

I.Pilihan Ganda

Soal 1
Larutan asam klorida ditambah tiga tetes fenolftalein, lalu dititrasi dengan larutan natrium hidroksida. Persamaan reaksi yang terjadi sebagai berikut.
HCl(aq) + NaOH(aq) ร  NaCl(aq) + H2O(l)
Berdasarkan pernyataan tersebut, zat yang berfungsi sebagai titran adalah ...
a.air                                                             d.natrium klorida
b.fenolftalein                                               e.natrium hidroksida
c.asam klorida

Soal 2
Penambahan indikator dalam titrasi harus sedikit mungkin. Hal ini disebabkan ...
a.dapat mengubah pH larutan nitrat
b.konsentrasi larutan nitrat bertambah
c.larutan titrat akan langsung berubah warna
d.volume larutan titrat tidak boleh bertambah
e.mol titrat makin berkurang degan penambahan indikator

Soal 3
Indikator yang tepat digunakan untuk titrasi larutan asam format dengan KOH adalah ...
a.metil merah                                                d.bromtimol biru
b.metil jingga                                                e.bromfenol biru
c.fenolftalein

Soal 4
Penggunaan indikator fenolftalein dalam titrasi basa lemah dengan asam kuat tidak sesuai karena ...
a.pH larutan menjadi makin besar
b.keasaman larutan makin bertambah
c.trayek fenolftalein berada di bawah titik ekuivalen
d.titik ekuivalen terjadi di bawah trayek fenolftalein
e.fenolftalein tidak dapat menunjukkan perubahan warna

Soal 5
Perhatikan grafik titrasi asam-basa berikut!

Jika volume larutan yang dititrasi sebanyak 10 mL, konsentrasi larutan asam HX sebesar ...
a.0,2 M                                                            d.0,5 M
b.0,3 M                                                            e.0,6 M
c.0,4 M

---Selanjutnya---

Video Pembahasan

 PEMBAHASAN KIMIA KELAS 11 BAB 9 TITRASI ASAM BASA (1)

Share:

SOAL DAN PEMBAHASAN FISIKA KELAS 11 BAB 9 BUNYI DAN CAHAYA (4)


II.Isian

Soal 6
Sumber bunyi dengan frekuensi bunyi 550 Hz dan pengamat bergerak saling menjauhi. Pengamat mendengar frekuensi bunyi 500 Hz. Diketahui kecepatan pengamat 15 m/s dan kecepatan bunyi di udara 340 m/s. Tentukan kecepatan sumber bunyi!

Soal 7
Perhatikan gambar berikut!

Sebuah cahaya monokromatik dengan panjang gelombang 6.000วบ mengenai dua celah seperti gambar di atas. Hitunglah jarak y!

Soal 8
Pada sebuah eksperimen interferensi celah tunggal digunakan cahaya merah dan ungu dengan panjang gelombang masing-masing 680 nm dan 425 nm. Pada eksperimen tersebut menggunakan celah yang sama dengan lebar celah sebesar d. Saat menggunakan cahaya merah pola interferensi terbentuk pada layar yang berjarak L dari celah tunggal. Selanjutnya, menggunakan cahaya ungu, agar jarak pita terang kedua dari terang pusat sama dengan jarak pita gelap keempat dari terang pusat ketika disinari cahaya merah, di manakah layar harus diletakkan?

Soal 9
Selaput tipis air sabun disinari dengan arah tegak lurus dengan menggunakan cahaya natrium 589,3 nm, Jika indeks bias air sabun 1,33, hitunglah:
a.tebal minimum selaput agar terjadi penguatan saat m=1
b.tebal minimum selaput agar terjadi pelemahan saat m=2

Soal 10
Diameter pupil seorang pengamat adalah 3,2 mm. Pengamat melihat cahaya tampak dengan panjang gelombang 600 nm pada jarak 100 cm. Jika indeks bias mata 4/3, tentukan daya urai lensa mata!




Video Pembahasan

PEMBAHASAN FISIKA KELAS 11 BAB 9 BUNYI DAN CAHAYA (4)


Share:

Popular Posts

Followers

Program

Sitemap

Blog Archive